100kpj – Untuk meramaikan segmen SUV (Sport Utility Vehicle) di Indonesia, Chery sebagai salah satu merek China akan merilis produk terbarunya, yaitu Chery Omoda 5. Sebelum dijual tahun ini, mobil itu sudah dipamerkan.
Chery Omoda 5 pertama kali diperkenalkan di ajang Indonesia International Motor Show, atau IIMS di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada April 2022.
Momen perkenalan produk-produk terbaru Chery juga sekaligus memperkenalkan brand asal Tiongkok itu kembali hadir di RI, sejak beberapa tahun lalu sempat gulung tikar.
Executive Vice Presiden PT Chery Sales Indonesia, Zhang Wei mengatakan, melalui riset, dan mempelajari penerimaan yang luar biasa di pasar internasional, Chery melihat potensi besar Omoda 5 di pasar Indonesia.
Lebih lanjut dia menjelaskan, anak muda urban yang tumbuh di era globalisasi dengan perkembangan teknologi pesat, akan melihat Omoda 5 sebagai kendaraan yang mampu merepresentasikan karakter mereka.
“Untuk itu, dalam waktu dekat Omoda 5 akan segera masuk ke Indonesia,” ujar Zhang dikutip dari keterangan resminya, Senin 16 Januari 2023.
Mobil terbaru buatan brand China tersebut akan meramaikan segmen SUV kompak dengan konfigurasi 5-penumpang. Produk itu digadang-gadang akan menjadi pesaing Honda HR-V, atau Hyundai Creta di pasar Indonesia.
“Bagi konsumen yang aktif, dan ingin merepresentasikan identitasnya melalui kendaraan ini, Chery Omoda 5 dapat menjadi pilihan tepat,” katanya.
Sebelumnya, Chairman Chery Automobile Co., Ltd, Yin Tongyue mengatakan, Omoda 5 model penting bagi perusahaan, karena dipasarkan secara global, dan dikembangkan berdasarkan permintaan konsumen di seluruh dunia.
Setelah di pasarkan di China sebagai negara asalnya, mobil itu akan di ekspor ke sejumlah negara, di mana Rusia menjadi negara tujuan pertama dengan setir kiri, dan disusul negara lain.
Menariknya untuk setir kanan Indonesia akan menjadi negara pertama yang menjual Omoda 5, setelah itu menyusul negara lain. Seperti yang disampaikan Sales and Network Director PT Chery Sales Indonesia, Zheng Shou.
“Indonesia menjadi yang pertama menjual Omoda 5, dan kami akan launching pada awal 2023,” ujar Zheng Shou.