2. All New Honda HR-V
All New Honda HR-V resmi meluncur di Indonesia pada Maret 2022. Meski harganya jauh lebih mahal dari generasi sebelumnya, jumlah pemesanan HR-V baru di awal kemunculannya tidak sesuai dengan kapasitas produksi.
Business Innovation and Sales & Marketing PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy mengatakan, pemesanan All New HR-V sampai 20 Mei di angka 9.032 unit. Padahal distribusi unit ke diler pada saat itu hanya 3.100 unit.
Berdasarkan data Gaikindo, penjualan HR-V generasi terbaru dari pabrik ke diler Maret-November mencapai 21.852 unit. Ditawarkan 4 varian, tipe SE menjadi penyumbang terbesar dengan pencapaian 13.277 unit.
3. New Mitsubishi Xpander Cross
Mitsubishi Xpander Cross baru yang hadir di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2022 menjadi salah satu mobil baru yang cukup menyedot perhatian. Terlihat dari jumlah pemesanannya.