100kpj – PT Toyota Astra Motor dalam waktu dekat akan meluncurkan Toyota Innova Hybrid. Mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) tersebut kabarnya diberi nama Innova Zenix, artinya embel-embel Kijang tidak lagi digunakan.
Toyota sudah mendaftarkan hak paten nama Innova Zenix di Pangkalan Data Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum, dan HAM, tercatat ada tiga varian, G Hybrid, V Hybrid, dan Q Hybrid.
Saat dikonfirmasi, Marketing Direktur PT Toyota Astra Motor Anton Jimmi Suwandy masih enggan berkomentar, meski secara terang-terangan siluet produk terbarunya itu sudah diunggah di Instagram Toyota Indonesia.
“Saya belum bisa komentar untuk strategi produk baru,” ujar Anton melalui pesan singkat kepada 100kpj.
Melalui foto yang diunggah di media sosial, penampilan Toyota Innova Hybrid lebih gagah layiknya perpaduan SUV dan MPV. Memiliki grill besar dengan garis tegas pada kap mesin, dan bumper yang kokoh.
Sekilas siluet wajahnya mirip Land Cruiser, desain lampu depannya agak sipit yang tertanam projektor LED sebagai penerangan utama, lengkap dengan daytime running light.