100kpj – Para sultan yang hobi mengoleksi mobil-mobil edisi terbatas, mungkin bisa turut membidik mobil BMW terbaru ini. BMW Group Indonesia meluncurkan BMW M850i xDrive Gran Coupé yang diciptakan oleh Jeff Koons.
Selain desain dari seniman asal Amerika Serikat tersebut, spesialnya mobil ini dibuat hanya 99 unit saja di seluruh dunia dan Indonesia kebagian. Disebutkan bila BMW Seri 8 edisi khusus ini diklaim sebagai salah satu kendaraan paling rumit yang dirancang sepanjang sejarah BMW.
Mobil tersebut pertama kali dipresentasikan kepada khalayak global pada acara Frieze Los Angeles. President Director BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan menjelaskan, mobil ini hadir dengan desain sporty dan mencolok dan kolaborasi dengan Jeff Koons merupakan perjalanan sejarah yang sangat penting bagi BMW.
“BMW terus berkembang dalam mencari tantangan baru. Kolaborasi global dengan Jeff Koons sekali lagi telah menginspirasi kami semua di BMW. Belum pernah sebelumnya dalam sejarah sebuah BMW dibuat dengan visi desain yang luas seperti THE 8 X JEFF KOONS," ujarnya dalam rilis ke 100KPJ, Rabu 26 Oktober 2022.
Mobil ini menggabungkan sebelas warna eksterior yang berbeda mulai dari biru hingga silver serta dari kuning hingga hitam. Hanya empat unit yang dicat setiap minggu. Interior multi-warna terdiri dari bahan yang sangat premium, leather yang halus, dan tutup cupholder dengan badge edisi dan tanda tangan sang seniman.
Kulit pelapis jok terbuat dari warna merah dan biru yang mencolok, cerminkan warna pahlawan super beriorientasi dari buku komik serta warna BMW M. Garis-garis warna yang meledak di bagian belakang, adalah penghormatan tanpa perantara kepada BMW Art Car 2010, sementara "POP!" di setiap sisi serta gambar uap melambangkan kekuatan dan kecepatan THE 8 X JEFF KOONS, menurut Jeff Koons.