“Ini keluaran terbaru, mewah banget. Terus beliau bilang, sudah kami paaki saja mobilnya, buat kamu,” katanya.
Tentu dia kaget, tidak menyangka ada keajaiban itu. “Mobil itu harganya Rp1,4 miliar, gue tahu persis karena itu yang gue lihat dari kemarin di Instagram, yang gue salawatin” sambungnya.
BMW 530i Opulence saat ini harganya Rp1,46 miliar, sedangkan untuk tipe M Sport Rp1,22 miliar. Sedan besutan Jerman tersebut dipersenjatai mesin bensin 1.998cc turbo yang dapat menyemburkan tenaga maksimal 252 dk.
Untuk mengajaknya berlari dari diam ke 100 kpj butuh waktu 6,2 detik, waktu yang cukup cepat untuk sedan bongsor tersebut. Disalurkan melalui transmisi matik 8-percepatan dan bisa dioperasikan dengan paddle shift.
Sedan berpenggerak roda belakang itu memiliki dimensi hampir 5 meter, atau 4.936 mili meter, dengan lebar 1.868 mm, tinggi 1.466 mm. Jarak poros roda depan ke belakang 2.975 mm, secara total bobotnya 1,6 ton.
Fitur keamanan sedan 5-penumpang itu meliputi pengereman ABS, dan EBD, lane departure warning yang akan memberitahu pengemudi saat mobil keluar marka jalan, electronic stability control, hill start assist, dan lain-lain.