100KPJ

Sampai 3 Hari ke Depan Xpander, dan Pajero Sport Diganjar Promo

Share :

100kpj – Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS series telah hadir di beberapa daerah, salah satunya di Santika Convention Center, Medan yang berlangsung pada 5-9 Oktober 2022.

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sebagai distributor mobil Mitsubishi turut hadir di perhelatan tersebut. Model andalannya dipamerkan, seperti Xpander, Xpander Cross, dan Pajero Sport.

Ketiga mobil tersebut diganjar promo selama pameran. Untuk Xpander ada cashback jutaa rupiah berlaku untuk semua varian dengan validasi faktur Oktober 2022.

Selain itu program pembiayaan dari lising internal Mitsubishi, yaitu PT Dipo Star Finance. Seperti DP ringan mulai 10 persen, atau bunga nol persen sampai dengan tenor dua tahun jika ingin kredit.

Atau gratis asuransi dua tahun, paket smart cash dengan bunga nol persen, gratis asuransi dan biaya admin. Ada juga gratis program perawatan sampai 70 ribu kilometer, atau lima tahun, gratis kaca film Konica Minolta.

Pilihan lain untuk perawatan Xpander, ada paket empat tahun, atau 50 ribu kilometer untuk jasa, dan pergantian part sampai empat tahun, atau 50 ribu km. Seta asuransi kecelakaan diri satu tahun dengan klaim maksimal Rp5 juta per orang, dan asuransi  kerusakan ban selama satu tahun dengan klaim Rp1 juta.

Progam pembelian tersebut juga serupa dengan Xpander Cross baru yang resmi dirilis pada Agustus 2022. Namun tidak ada cashback, meskipun klaim maksimal untuk asuransi kerusakan ban lebih besar, yaitu Rp1,4 juta.

Kaca film yang didapat juga lebih mewah, yaitu V-Kool untuk varian CVT Premium, selain itu ada asuransi kecellakan diri dengan nominal klaim maksimal Rp10 juta selema periode yang ditentukan.

Berbeda dengan promo Pajero Sport, ada kemudahan untuk pembelian kredit melalui PT Dipo Star Finance berupa DP ringan, program extended smart package dua kali sampai dengan 70 ribu km untuk tenor kredit 5 tahun.

Gratis kaca film V-Kool, dan paket smart siliver untuk perawatan sampai 50 ribu km, atau 4 tahun mana lebih dulu tercapai, namun hanya untuk unit dengan faktur di bulan ini.

Melalui pameran GIIAS Medan, produsen mobil berlogo tiga berlian itu juga memperkenalkan tema barunya, yaitu Life’s Adventure.  Mempresentasikan petualangan hidup masyarakat dengan penuh semangat.

Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI Tetsuhiro Tsuchida mengatakan, tagline baru tersebut mengimplementasikan perjalanan yang terjadi setiap hari dalam hidup, tantangan, peluang, kesuksesan, dan segala sesuatunya.

“Di GIIAS Medan, kami akan lebih menekankan pada Life’s Adventure Branding ini melalui berbagai persembahan kami mulai dari program penjualan yang menguntungkan, produk dengan nilai investasi yang tinggi, serta layanan yang tentunya memuaskan,” ujar Tsuchida dikutip dari keterangannya, Kamis 6 Oktober 2022.

Share :
Berita Terkait