100KPJ

Cuma DP Segini Bisa Bawa Pulang Mitsubishi Xpander Cross Baru

Share :

100kpj – Salah satu cara untuk mempermudah konsumen memiliki mobil baru adalah memberikan promo, baik berupa potongan harga, hingga cicilan ringan jika melakukan pembelian dengan cara kredit.

Seperti yang diterapkan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) untuk pembelian Mitsubishi Xpander, dan Xpander Cross baru, selama September 2022.

Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Tetsuhiro Tsuchida mengatakan, kosumen dapat memanfaatkan program menarik yang disediakan untuk New Xpander Cross yang baru diluncurkan pada Agustus 2022.

Program penjualan untuk Xpander Cross baru berupa gratis kaca film V-Kool untuk tipe CVT Premium, dan kaca film Konica Minolta untuk tipe manual.

Selain itu, gratis paket perawatan berkala hingga 50 ribu kilometer, atau empat tahun dengan falidasi vaktur September 2022. Meliputi biaya jasa, pergantian suku cadang. Selain itu asuransi keccelakaan diri selama satu tahun.

Asuransi itu bisa diklaim maksimal Rp5 juta selama satu tahun, dan asuransi kerusakan ban selama satu tahun ndengan nominal Rp1 juta.

Sementara untuk pembelian kredit melalui lising PT Dipo Star ada cashback hingga jutaam rupiah untuk semua varian Xpander, dan Xpander Cross dengan validasi faktur September 2022.

Program kredit yang diberian untuk kedua model itu adalah DP (Down Payment) ringan mulai 10 persen, atau bunga nol persen untuk tenor dua tahun, gratis asuransi dua tahun, dan paket bunga nol persen, termasuk gratis biaya admin.

Untuk perawatan kendaraan, setiap pembelian Xpander mendapatkan pelayanan serupa seperti Xpander Cross, yaitu gratis suku cadang, dan jasa sesuai ketentuan servis buku manual selama 50 ribu km, atau empat tahun.

New Xpander Cross hadir dengan sejumlah perubahan, pada eksterior meliputi bumper depan, dan belakang, lampu utama T-Shape mirip Xpander, grill trapezoid, lampu kabut, serta desain baru pada pelek berukuran 17 inci.

Untuk mendapatkan kesan agresif, bumper depan diberikan akses silver, lalu over fender berwarna hitam dipertahankan untuk menekankan kesan SUV, roof rail yang awalnya siliver menjadi hitam agar terlihat lebih tangguh.

Bukan sekadar dari penampilan luar, Xpander Cross baru juga mendapatkan peningkatkan fitur untuk sistem kenyamanan, dan keamanan saat berkendara.

Share :
Berita Terkait