100KPJ

Aksi Nekat Warga yang Ingin ke Jakarta Gegara Utamakan Pemudik

Share :

Dalam tayangan yang diunggah akun Instagram @indocarstuff, pada Jumat 29 April 2022, terlihat pengguna kendaraan yang hendak menuju ke Jakarta kompak turun ke jalan memblokade mobil yang menuju Cipularang.

Sementara berdasarkan Twitter @BisKota_ warga yang tidak terima dengan one way tersebut merasa kesal lantaran sejak pagi pukul 08.08 WIB sampai 13.00 WIB pengguna jalan dari Cipularang menuju Jakarta tidak bergerak.

Menanggapi video tersebut, Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Firman Shantyabudi membenarkan kejadian tersebut. Namun menurutnya tidak sampai sore hari arus lalu lintas sudah berjalan normal.

“Saya meminta bantuan kepada teman-teman media, bukan kami sakiti siapa-siapa. Kalau kami tidak atur (jalanan) lebih marah lagi mereka, macet dan tidak diatur. Sekarang sabar, dan gentian ini menjadi kunci,” ujarnya kepada wartawan.

Diketahaui, Korlantas Polri akan menerapkan one way, dan ganjil genap sampai 30 April 2022. Karena menurut Irjen Pol Firman, langkah intervensi ini dibutuhkan sebagai manajemen kapasitas jalan paling sederhana.

Share :
Berita Terkait