"Standar baru dalam perawatan kendaraan ini juga merupakan wujud nyata peran Hyundai sebagai game-changer di industri otomotif Indonesia. Kami berharap masyarakat Indonesia dapat mengetahui secara luas layanan Before-Service sehingga mereka selalu dapat menerima perawatan yang paling sesuai untuk kendaraan mereka," katanya.
Sementara itu, Putra Samiaji, Head of Before-Service Department PT Hyundai Motors Indonesia, menyebut Layanan Before-Service memungkinkan pelanggan untuk mengetahui semua persyaratan perawatan yang diperlukan untuk kendaraan mereka lebih awal sebelum mereka melakukan layanan reguler.
"Sehingga mereka dapat menerima hasil dan layanan perawatan yang lebih maksimal ketika saatnya tiba. Hyundai terus meningkatkan pengalaman Before-Service di program Hyundai Service Point dari waktu ke waktu, dimana dalam program saat ini, kami juga telah memberikan opsi bagi pelanggan untuk melakukan uji emisi," ujarnya, Rabu 16 November 2021.