100kpj – Beberapa hari lalu, PT Honda Prospect Motor atau HPM resmi meluncurkan All New Honda BR-V secara virtual untuk konsumen di Indonesia. Mobil yang berangkat dari segmen low SUV tersebut mendapat cukup banyak pembaruan, baik dari segi tampilan maupun fitur kendaraan.
Setelah berhari-hari hanya bisa memandang tampilan mobil melalui gambar dan video, akhirnya redaksi 100KPJ berkesempatan melihat unitnya langsung di Dream Cafe by Honda yang berlokasi di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Senayan, Jakarta Pusat. Lantas, bagaimana impresi kami?
Baca juga: All New Honda BR-V Meluncur dengan Fitur-fitur Canggih, Intip Speknya
Ibarat hendak bertemu kekasih, perjumpaan pertama kami dengan All New Honda BR-V menyimpan banyak momen seru dan tak terduga. Karuan saja, kendaraan tersebut rupanya lebih memikat mata saat disaksikan melalui jarak dekat.
Desain All New Honda BR-V
Honda BR-V terbaru ini merupakan generasi kedua yang hadir dari model konsep New 7 Seater eXcitement (N7X). Sehingga, secara tampilan sangat berbeda dengan versi sebelumnya. Kini, kendaraan tersebut tak lagi menggunakan basis Mobilio yang membuatnya terlihat seperti ‘mobil SUV setengah jadi’.