100kpj – Beberapa momen menarik terjadi pada pertandingan sepakbola EURO 2020. Salah satunya kemunculan mainan mobil remote control yang memasuki lapangan sembari membawa bola jelang kick-off.
Bola yang dipakai di beberapa laga EURO 2020 dibawakan oleh versi mini dari mobil listrik Volkswagen ID.4. Hal tersebut seperti diunggah oleg akun Twitter @TinyFootballCar.
Baca Juga: Viral! Kesal Menunggu Palang Rel Kereta Api, Ternyata yang Lewat Ini
Mobil mainan tersebut memang sudah dipersiapkan oleh penyelenggara, yang juga VW adalah sponsor resmi EURO 2020. Mobil tersebut memiliki ukuran skala 1:5 dengan bagian atasnya dibuat terbuka agar bisa menaruh bola.
Tak heran bila kehadirannya jelang pertandingan selalu dinantikan oleh penonton, guna mengabadikannya. Mobil pembawa bola ini juga menjadi simbol dari penerapan protokol kesehatan ketata di EURO 2020.
Seperti diketahui, Volkswagen ID.4 adalah mobil listrik dari pabrikan asal Jerman tersebut. Mobil yang dikenalkan di kuartal pertama 2020 ini di dorong dengan motor PMAC synchronous bertenaga 200 tenaga kuda dan torsi 309 Nm yang disalurkan ke roda belakang.
Volkswagen juga merilis ID.4 versi AWD dengan lonjakan tenaga hingga 301 tenaga kuda. Tenaga ini dihasilkan dari suplai listrik baterai kapasitas 82 kWh yang diyakini mampu melaju sejauh 402 km sekali pengisian daya penuh.
Volkswagen ID.4 dibanderol mulai harga $39.995 atau Rp598 jutaan. Versi AWD senilai $43.695, atau Rp654 jutaan. Sedangkan versi 1st Edition dengan jumlah terbatas dihargai $43.995 atau setara Rp658 jutaan.