Mesin tersebut diklaim bisa memuntahkan tenaga 71 daya kuda dan torsi puncak 96 Nm. Pembekalan tersebut disandingkan dengan transmisi manual lima-percepatan dan CVT sebagai opsi.
Selain India, Kiger rencananya dalam waktu tidak lama lagi akan diperkenalkan dan dipasarkan juga di Indonesia.
“Indonesia merupakan target pasar yang paling strategis di Asia Tenggara. Melihat potensi tersebut, Renault siap untuk mengambil pangsa pasar di sini,” ungkao Rudy Salim, Direktur Renault Indonesia.
Sementara seperti dikutip dari Viva, salah satu akun media sosial salah satu tenaga penjual diler Maxindo Renault, Sabtu 3 Juli 2021, mobil berkapasitas lima orang itu sudah bisa dipesan di diler, dengan harga Rp275,9 juta on the road Jakarta.
Baca juga: Renault Kiger Bakal Dijual di Indonesia, Harga Diprediksi Murah