Berkaca dari kebijakan tersebut, artinya untuk varian Fortuner 4x2 hanya dibebani pajak 10 persen mulai hari ini. Berdasarkan brosur harga dari beberapa jaringan diler Toyota Auto2000, banderol SUV itu turun Rp33,100 juta, sampai Rp40,700 juta.
“Harga Fortuner tipe 2.4 G 4x2 matik Rp478,900 juta dari Rp512 juta, sampai Rp670,900 juta tipe 2.4 VRZ 4x4 matik dari sebelumnya Rp711,600 juta. Kalau varian bensin 2.700cc harganya masih sama enggak dapat PPnBM,” tuturnya.
Cukup mengejutkan untuk banderol SUV kelas menengah atas, bahkan dengan penurunan tersebut, harganya lebih terjangkau dibandingkan Mitsubishi Pajero Sport.
Daftar harga Toyota Fortuner baru setelah diskon PPnBM:
Fortuner 2.4 G 4x2 MT: Rp478,900 juta
Fortuner 2.4 G 4x2 AT: Rp495,200 juta