100KPJ

Sebelum Cerai, Maell Lee Belikan Istrinya Mobil Mewah Seharga Miliaran

Share :

100kpj – Meski umur pernikahan baru menginjak 10 bulan, youtuber Maell Lee mengugat cerai istrinya, Intan Ratna Juwita di Pengadilan Agama Pekanbaru, 8 Januari 2021. Sidang keduanya sudah dilakukan pada awal bulan ini.

Padahal sebelum memutuskan berpisah, cukup banyak momen kemesraan yang dipamerkan di media sosial. Bahkaan pria dengan nama asli Fariz Syahputra itu pernah membelikan mobil untuk Intan sebagai kado ulang tahun.

Baca juga: Bikin Ngilu Lihat Maell Lee Ajarkan Istri Naik RX-King Sebelum Cerai

 

 

Tak tanggung-tanggung, Fariz alias Mael Lee memberikan Mercedes-Benz untuk wanita yang pernah dicintainya tersebut. Mobil mewah buatan Jerman itu langsung dipamerkan melalui akun Instagram @intanratnajuwitaa.

“Makasih ya sayang kadonya. Aku suka Mercedes-nya,” tulis statusnya, 27 Juni 2019.

Intan berpose sembari duduk di lampu depan sisi kanan. Jika melihat dari beberapa postingannya, sedan berwarna hitam tersebut adalah Mercedes-Benz E400 AMG Line lansiran 2014-2015, hal itu diketahui dari desain eksteriornya.

Lampu utama yang sudah dilengkapi projector LED, dengan tambaahan DRL (Daytime Running Light) sebagai pemanis. Grill ciri khas AMG dengan aksen silver, bentuk bumpernya lebih berotot dengan dua lubang udara, serta lips-on.

Mobil yang merupakan salah satu seri tertinggi Mercedes-Benz itu memiliki dimensi panjang 4.703 mili meter, lebar 1.786 mm, tinggi 1.398 mm. Sementara jarak poros rodanya 2.760 mm, termasuk ukurang yang besar untuk sedan.

Jantung pacunya menggendong mesin bensin berkapasitas 2.996cc turbocharger, yang dapat memuntahkan tenaga maksimaal 329 daya kuda, dan torsi 480 Newton meter. Disalurkan melalui transmisi matik 7-percepatan.

Mesin enam silinder dengan konfigurasi V6 itu dapat melesat sampai 250 kilometer per jam, dan untuk mengajaknya berlari dari diam ke 100 km per jam butuh wktu 5,3 detik. Meski lebih bertenaga, Mercy mengklaim konsumsi bbm-nya lebih irit.

Untuk menempuh 100 kilometer hanya membutuhkan bahan bakar 7,9 liter, atau setara 12,6 km per liter. Mobil yang secara bentuk mirip E 63 AMG itu dibekali fitur-ftur canggih, dan sejumlah perangkat kemewahan seperti panoramic sunroof.

Sejumlah fitur keamanan yang bersarang di dalamnya, meliputi active parking assist, acceleration skid control, pengereman ABS, pre-saafe system, active bonnet reversible, attention assist, ESP, tyre pressure loss warning, Isofic, air bag, dan lain-lain.

Soal harga, menurut situs jual beli online dalam keadaan bekasnya Mercedes-Benz E400 AMG lansiran 2015 dilego Rp550 jutaan, namun tergantung kondisi, dan lokasi penjual. Padahal dalam keadaaan barunya pada 6 tahun yang lalu Rp1,26 miliar off the road.

 

Share :
Berita Terkait