Mobil sport legendaris besutan Jepang itu dibalut stiker dengan warna merah, hitam, silver, biru, dan gradasi dari turunan warna tesebut layiknya di airbrush.
Stiker tersebut dicetak menggunakan printer Epson SC80670 10 warna, dan proses pemasangannya hanya butuh waktu 5 hari.
Tim Research & Development Maxdecal Indonesia, Nofian Hendra, mengatakan, stiker yang dicetak digital ini menjadi jawaban dari dinamisnya selera warna konsumen yang selalu berubah, dan sangat cocok untuk promosi.
“Biasanya mobil balap banyak sponsor, dan butuh cepat pengerjaannya jadi bisa pakai stiker ini, dan kami kasih garansi 3 tahun,” ujar Hendra di ICE BSD, Tangerang, Jumat 4 Oktober 2024.
Untuk proses dari awal membutuhkan waktu kurang lebi satu minggu, mulai dari desain, sampai diaplikasikan ke mobi. Menurutnya untuk harga, untuk mobil sekelas sedan sekitar Rp15 juta, dan city car Rp7-9 juta.
Maxdecal 9600 Series memiliki teknologi-teknologi unggulan antara lain dengan teknologi PET bubble free, zero orange peel surface atau permukaannya yang halus karena menggunakan material PET Liner khusus dari Jerman.
Sebagai produk pilihan terbaik untuk stiker otomotif, Maxdecal juga memiliki kelebihan dari sisi pemasangan yaitu bubble free ketika dipasang. Selain itu, bahan stickernya pun lentur sehingga mudah diaplikasikan.