100kpj - Bakal calon presiden, atau capres 2024, Ganjar Pranowo turut hadir di OLX Indonesia Modification & Lifestyle Expo, atau IMX 2023 berlangsung di Jakarta Convention Center, Senayan pada 29 September sampai 1 Oktober.
Capres yang diusung PDIP tersebut ikut angkat bicara terkait aturan untuk mobil modifikasi, terutama aksesori karya anak bangsa yang bukan hanya dikonsumsi di pasar domestik, melainkan di ekspor ke sejumlah negara.
"Produk otomotif yang lahir dari bisnis skala UKM (usaha kecil menengah) hingga menengah saat ini punya potensi besar menjawab kebutuhan pasar ekspor. Kalau ke luar negeri ini bisa booming dan ditunggu dunia," ujar Ganjar dikutip, Minggu 1 Oktober 2023.
Menurutnya, modifikasi kendaraan sebagai bagian dari industri kreatif yang seharusnya dibarengi dengan aturan yang sesuai. Sehingga karya anak bangsa itu mampu bersaing di kancah internasional, dan legalitasnya jelas jika digunakan di jalan raya.
"Saya harap kedepannya ada aturan untuk mengembangkan potensi industri modifikasi Indonesia. Tujuannya agar anak muda kita yang bergerak di subsektor kreatif ini bisa memperoleh dukungan penuh dan bangga dengan produk asal negara-nya sendiri," tutur mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut.
Sebagai langkah awal, National Modificator & Aftermarket Association, atau NMAA sebagai penyelenggara IMX sudah menggandeng Kementerian Perindustrian (Kemenperin) untuk merangkul produk-produk aftermarket buatan lokal untuk keperluan modifikasi.
IMX Project Director sekaligus Founder NMAA, Andre Mulyadi mengatakan, keterlibatan semua elemen industri modifikasi, dan aftermarket Indonesia saat ini semakin solid, serta sudah mulai membuka kolaborasi bersama sub sektor industri kreatif lainnya.
“Sejak awal digelar IMX pada 2018 lalu, kami senantiasa merangkul semua elemen industi kreatif untuk berani menuangkan ide kreatif di ajang pameran. Meski banyak perbedaan yang muncul, justru menjadi penguat kebersamaan dalam upaya bersama memajukan industri modifikasi, dan aftermarket Indonesia," katanya.
Salah satu upaya yang dilakukan asosiasi tersebut menginisiasi terbitnya Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Bidang Industri Kendaraan Modifikasi yang memuat Program Pelatihan Berbasis Kompetensi Bidang Industri Modifikasi bersama Kemperin.
“NMAA bersama Kemenperin RI menghadirkan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) jasa industri modifikasi kendaraan bermotor yang agar memiliki standardisasi kerja dan memiliki daya saing di kancah internasional. Terlebih lagi, saat ini kita menghadapi tantangan baru dengan masuknya era elektrifikasi di Indonesia,” sambungnya.
Dalam ajang IMX ke-6 ini hadir juga Drift King asal Jepang, Keiichi Tsuchiya, Founder Liberty Walk yang dikenal sebagai pembuat body kit ternama asal Jepang, yaitu Wataru Kato, serta Head of Designer West Coast Customs, Musa Tjahjono sebagai juri kompetisi modifikasi.
Seiring dengan era ramah lingkungan, IMX tahun ini menampilkan beberapa parts khusus kendaraan listrik, hingga beberapa mobil listrik modifikasi dari berbagai merek, diantaranya Hyundai Ioniq 5, Wuling Air ev, dan beberapa mobil listrik konversi.